Polsek Pelabuhan Manado–KSOP Periksa Kelayakan Kapal, 1.909 Penumpang Berangkat Aman

Buserkriminalitas.com, MANADO – Personel Polsek Kawasan Pelabuhan Manado berkolaborasi dengan Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Manado melakukan koordinasi dan pemeriksaan kelayakan kapal penumpang di Area Pelabuhan Manado, Senin (12/1/2026).

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.30 hingga 20.00 Wita tersebut dilakukan untuk memastikan keselamatan pelayaran, keamanan penumpang, serta kepatuhan terhadap standar operasional dan kapasitas kapal. Pemeriksaan meliputi kelengkapan alat keselamatan, kondisi mesin, sistem navigasi, kapasitas penumpang, hingga penyisiran barang bawaan guna mencegah barang berbahaya maupun ilegal.

Kapolsek Pelabuhan Manado IPDA Juan A. V Rumbajan, didampingi Kasi Humas Polresta Manado Iptu Agus Haryono mengatakan pemeriksaan ini merupakan langkah preventif guna mencegah potensi gangguan keamanan dan kecelakaan laut.

“Kami memastikan seluruh kapal yang berangkat dalam kondisi laik laut dan penumpang merasa aman serta nyaman. Barang-barang berbahaya seperti bahan mudah terbakar tidak diperbolehkan dibawa ke dalam kapal,” ujarnya.

Sebanyak sembilan kapal penumpang diberangkatkan dari Pelabuhan Manado dengan total 1.909 penumpang, dan seluruhnya dilaporkan tidak melebihi kapasitas. Hasil pemeriksaan bersama KSOP menyatakan seluruh kapal telah memenuhi standar kelayakan dan diizinkan berlayar.

Polsek Pelabuhan Manado bersama KSOP Manado menegaskan akan terus melakukan pengawasan dan pemeriksaan ketat demi menjaga keselamatan pelayaran di wilayah Pelabuhan Manado.

(AR)

Posting Komentar untuk "Polsek Pelabuhan Manado–KSOP Periksa Kelayakan Kapal, 1.909 Penumpang Berangkat Aman"